Tips Meningkatkan Performa Vixion Tanpa Bore Up

Tips Meningkatkan Performa Vixion Tanpa Bore Up

Tips Meningkatkan Performa Vixion Tanpa Bore Up

Pengguna Yamaha Vixion ingin meningkatkan performa atau tarikan mesin tambah enteng? Silakan coba trik berikut, terbukti ampuh dapat meningkatkan performa Vixion.


Salah satu komponen motor standar yang sering diganti yaitu per kopling, tujuannya untuk meningkatkan akselerasi.

Tentu saja triknya dengan mengganti per kopling, hasilnya kebanyakan puas dengan performa mesin setelah melakukan penggantian per kopling.

Fungsi per kopling sendiri yaitu untuk menekan kampas kopling agar menempel pada pelat gesek.

Tanpa adanya per kopling, kampas tidak bisa menempel dengan pelat gesek sehingga tenaga dari putaran mesin tidak sampai ke transmisi.

Oleh sebab itu, dengan mengganti per kopling, terbukti dapat meningkatkan performa Vixion meningkat tanpa harus Bore Up.


Banyak dari para bikers yang menyarankan menggunakan per kopling milik Honda Tiger.

Trik ini lumayan membantu meningkatkan performa Yamaha New V-ixion khususnya saat momen pergantian gigi.

Menurut mereka yang sudah mengganti dan memasang dengan per kopling Honda Tiger tersebut, hasilnya lumayan berbeda dan tarikan lebih meningkat.

Karena ulir per kopling Tiger lebih tebal dibandingkan milik Yamaha Vixion. Selain ulir per lebih tebal, jarak antara ulirnya juga lebih renggang.

Jadi, secara teori per Tiger bisa memberikan tekanan lebih besar ke kampas kopling dibandingkan milik bawaan Vixion itu sendiri.

Makanya, bisa membuat hentakan tenaga saat pergantian gigi lebih terasa.

Akan tetapi bisa juga mengganti dengan per kopling aftermarket terbaik, sobat dapat mengetahui per kopling terbaik tersebut dengan membaca per kopling terbaik di bawah berikut.


Semoga bermanfaat. Salam satu tapi banyak & Keep safety riding.

Referensi : gridoto.com

0 Comments

Posting Komentar