Apa Saja Keuntungan Pakai Ban Dual Purpose?

Apa Saja Keuntungan Pakai Ban Dual Purpose?

keuntungan pakai ban dual purpose apa saja

Banyak bikers penghobi touring yang memanfaatkan ban dual purpose supaya motornya nyaman digunakan di dua jenis jalan yaitu on road maupun off road.

Secara fisik, ban ini memiliki bentuk yang lebih tinggi sehingga akan meningkatkan ketinggian motor.

Tak hanya itu saja, tetapi kembangannya lebih banyak dan berbentuk kotak beraturan.


Tujuannya adalah supaya tanah, lumpur dan kerikil bisa masuk ke celah kembangan.

Selain itu bentuk kembangan lebih lebar akan mempermudah untuk melintasi jalanan beraspal.

Selain dari bentuknya, kemampuan dari ban ini juga dipengaruhi oleh bahannya.

Material yang digunakan untuk membuat ban memungkinkan untuk digunakan pada dua jenis jalan.

Sekilas ban dengan dua fungsi ini sangat menguntungkan ya.

Nah, berikut ini bebrapa keuntungan lebih yang kita dapatkan ketika menggunakan ban dual purpose.


Keuntungan Lebih Memakai Ban Dual Purpose


• Ban Tidak Cepat Aus


Material yang digunakan sudah pasti berkualitas sehingga berbeda dengan ban on road.

Karena materialnya yang spesial inilah usia pakai ban lebih panjang dan tidak cepat aus walaupun kita sering menggunakannya.

• Lebih Mudah Bermanuver di Tikungan


Kekuatan yang dihasilkan ban dual purpose lebih baik dibandingkan dengan ban on road.

Oleh karena itu kalian akan merasa lebih nyaman ketika melakukan manuver di tikungan.


Kalian akan merasa lebih halus dan kekuatannya pun cukup baik.

• Lebih Nyaman digunakan Berbagai Medan


Bagi kalian yang sering melintasi area yang berbatu atau jalanan buruk sekaligus jalanan aspal, ban dual purpose ini menjadi solusi yang paling tepat.

Baik itu jalanan rusak dan kurang mulus maupun jalanan rata semua bisa dilalui oleh ban jenis ini.

0 Comments

Posting Komentar