Penasaran gak sih? Kenapa knalpot motor kebanyakan ada di sisi kanan ya?
Sebuah pertanyaan random pas lagi nunggu di lampu merah
Walau ada beberapa motor yang di kiri knalpotnya, tapi mayoritas ada di sebelah Kanan.
Walau ada beberapa di kiri, tapi gak banyak seperti Aprillia Triumph, dan BMW.
Ada alasannya loh! Setelah berselancar di internet, ternyata emang ada alasannya!
Apa saja itu? Kurang lebih ada 4, berikut alasannya.
Dari Awal Sudah Begitu. Jadi memang sejarah awalnya knalpot motor itu ada di bawah mesin (underbelly).
Karena jaman dulu motor itu ada pedal kaya sepedanya.
Tidak lama akhirnya pedal itu hilang, dan knalpotnya dipindahin ke sebelah kanan.
Karena untuk nambah ground clearence juga, maka dari semenjak itu sampai saat ini knalpot ada di kanan.
Biar Lebih Seimbang. Karena pedal rem belakang di kaki kanan, walhasil kaki kiri kadang suka turun untuk menyeimbangkan motor.
Nah atas pertimbangan biar kaki kiri gak ngoleksi tato luka bakar, ini menjadi alasan kenapa knalpot jadi tetap dipertahankan di Kanan.
Untuk Pejalan Kaki. Ada juga yang bilang agar polusi dari knalpot motor tidak langsung memapar ke pejalan kaki.
Makanya knalpot juga tetap dipertahankan di sebelah kanan.
Menyeimbangkan Look. Karena di sisi kiri motor udah ada sistem penggerak motor.
Entah itu rantai atau CVT matic, jadi rasanya kalau knalpot di taro di sebelah kiri rasanya to much gitu jadi tidak proporsional.
Walau ada juga macam Triumph Scrambler yang knalpot sama rantai di sebelah kanan.
Pun begitu jika memang bisa pas penataannya pasti enak dilihatnya.
Tapi kalau yang dasarnya knalpot kanan dipaksain ke kiri pasti ada perasaan aneh gak sih ngeliatnya?
0 Comments
Posting Komentar