Video Siaran Ulang MotoGP Argentina 2022 Full Race

Video Siaran Ulang MotoGP Argentina 2022 Full Race

Video Siaran Ulang MotoGP Argentina 2022 Full Race

Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, merebut posisi start terdepan (pole position) untuk race MotoGP Argentina.

Aleix Espargaro tampil sebagai yang tercepat dalam sesi kualifikasi MotoGP di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Minggu (3/4/2022) dini hari WIB. Menorehkan catatan waktu 1 menit 37,688 detik sekaligus menjadi yang terbaik pada sesi kualifikasi.

Ia merebut pole position ketiga kali sepanjang berkiprah di kelas utama MotoGP sejak musim 2009.

Kali terakhir pembalap 32 tahun itu start dari posisi pertama terjadi pada GP Catalunya 2015 saat ia masih memperkuat Suzuki.

Selain itu, keberhasilan Aleix Espargaro meraih pole position di GP Argentina 2022 juga merupakan sejarah tersendiri bagi Aprilia.

Ini jadi momen perdana pabrikan asal Noale, Italia, tersebut mampu menempatkan pembalapnya start terdepan dalam race kelas utama di era MotoGP.

Sementara itu, posisi start kedua dan ketiga pada MotoGP Argentina 2022 berhasil diamankan oleh para penunggang Ducati. Jorge Martin (Pramac Racing), yang terpaut 0,151 detik dari Espargaro, bakal start dari peringkat kedua.

Sedangkan Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) menduduki posisi ketiga dengan catatan waktu 1 menit 38,119 detik.

Nasib berbeda dialami oleh dua penunggang motor Ducati Desmosedici lainnya yang tereliminasi pada sesi Q1. Pimpinan klasemen sementara MotoGP 2022, Enea Bastianini (Gresini Racing), hanya mampu menduduki posisi start ke-13.

Enea Bastianini yang mengendarai motor Desmosedici GP21 bertengger di peringkat tiga dalam sesi Q1 sehingga tak berhak meramaikan perebutan pole position di Q2.

Nasib yang kurang lebih sama dialami oleh pembalap yang digadang-gadang jadi favorit juara dunia MotoGP 2022, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).

Sempat jadi yang tercepat, Bagnaia yang turun ke lintasan dengan motor Desmosedici GP22 pada akhirnya menutup sesi Q1 dengan menduduki peringkat keempat.

Francesco Bagnaia kalah cepat dari Pol Espargaro (Repsol Honda) dan Takaaki Nakagami (LCR Honda) yang menutup sesi Q1 di dua posisi teratas sehingga berhak melaju ke Q2.

Pol Espargaro pun tampil impresif dalam sesi Q2 dengan menduduki peringkat keempat sedangkan Takaaki Nakagami bertengger di peringkat 10.

Juara bertahan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) menempati posisi keenam. Sedangkan Marc Marquez (Repsol Honda) absen karena cedera. Penggantinya, Stefan Bradl, berada di posisi paling belakang.

Menurut rencana, sesi race MotoGP Argentina 2022 bakal diselenggarakan pada Senin (4/4/2022), mulai pukul 01.00 WIB. race seri ketiga MotoGP 2022 itu dijadwalkan berlangsung selama 27 lap (jika dalam kondisi normal).

Full Race Video


disclaimer — All Video Rights and Credits Reserved To The Respective Owner(s). Please Contact Us For Credit or Removal. More>>


Sumber : sport.bisnis.com

0 Comments

Posting Komentar